Berita Terkini

Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Serahkan Berkas Perbaikan Bakal Calonnya Ke KPU Kabupaten Sumenep

Sumenep,kab-sumenep.kpu.go.id-.  Dilanjutkan dengan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menyerahkan  malam ini. Pada kesempatan kali ini penyerahan berkas dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) diserahkan langsung oleh Moh. LO dan operator dan beberapa anggota parpol dan diterima langsung oleh Rafiqi,salah satu Komisioner KPU Kabupaten Sumenep. Minggu, (9 Juli 2023).

Setelah menunggu giliran beberapa saat danmengisi buku tamu, selanjutnya Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dipersilahkan untuk menuju meja pemeriksaan kelengkapan dokumen untuk dilakukan pemeriksaan dokumen, baik dalam bentuk hardcopy maupun berkas yang sudah di input dalam aplikasi SILON oleh petugas. Setelah beberapa saat dilakukan pemeriksaan, berkas perbaikan dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dinyatakan lengkap dan selanjutnya diberikan tanda terima dan berita acara.

“Sejauh ini masih ada 4 parpol yang belum menyerahkan berkas perbaikan, ada beberapa yang sudah datang, tinggal menunggu giliran untuk dilayani,” jelas Rafiqi  Komisioner KPU Kabupaten Sumenep Divisi SDM dan Parmas. (Kontributor : Heru/Editor: Adi Tri H/ foto: Kasman).

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 351 kali