
Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Dari Partai Hati Nurani Rakyat
Sumenep,kab-sumenep.kpu.go.id-. Menjelang sore hari, giliran Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep. Rombongan partai Hanura dipimpin langsung oleh ketuanya M Ramzi. Minggu (14 Mei 2023).
Ramzi menyampaikan bahwa partai Hanura siap untuk mengikuti kontestasi Pemilu tahun 2024 mendatang. Partai Hanura sudah siap dengan semua caleg di masing2 dapilnya. Ada 50 bacaleg yang akan bertarung di Pemilu 2024 nanti.
Dilanjutkan dengan penyerahan berkas dari pimpinan parpol dalam hal ini M. Ramzi kepada ketua KPU Kabupaten Sumenep dan selanjutnya penyerahan cindera mata maskot Pemilu tahun 2024 Sura Sulu dari ketua KPU Kabupaten Sumenep kepada pimpinan parpol.
Rahbini, mengucapkan selamat datang kepada rombongan. Selanjtunya KPU akan memeriksa berkas yang disetorkan oleh partai Hanura. Rahbini juga menyampaikan terimakasih,berkat kerja keras LO yang ditunjuk oleh Parpol dengan KPU sehingga proses pendaftaran kali ini bisa berjalan dengan baik.
“Dalam pemeriksaan berkas dari Partai Hanura melalui aplikasi SILON, berkas dari Partai Hanura dinyatakan lengkap dan diterima,” terang Rahbini. (Kontributor : Heru/Editor: Adi Tri H / foto: Kasman).