KPU Dalam Berita

PPK Bluto Gelar Bimtek Verifikasi Faktual ke-1 Dukungan Bakal Calon Anggota DPD Jawa Timur

Bluto-Sumenep,kab-sumenep.kpu.go.id-. Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bluto laksanakan bimbingan teknis Verifikasi Faktual (Verfak) ke-1  dukungan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Provinsi Jawa Timur Pemilu untuk pemilihan umum 2024. Jum'at (17 Februari 2023).

Kegiatan ini dilaksanakan di sekretariat PPK Kecamatan Bluto yang beralamat di Jl. Raya Bluto, dihadiri oleh  Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari 10 desa yang terdiri dari Ketua PPS dan Devisi Teknis sebagai sampel kegiatan tersebut.

"Pada verifikasi faktual tahap pertama ini, sebaran dukungan untuk bakal calon DPD Provinsi Jawa Timur untuk Kecamatan Bluto tersebar di 10 Desa dengan total 52 orang. 10 Desa tersebut meliputi Guluk Manjung 29 orang, Aengbaja Kenek 5 orang, Aengbaja Raja 3 orang, Bungbungan 2 orang, Gingging 3 orang, Kapedi 2 orang, Karangcempaka 1 orang, Lobuk 1 orang, Pakandangan Barat 5 orang, dan Pakandangan Sangra 1 orang", jelas Syaiful Harir, anggota PPK Div. Teknis Penyelenggaraan.

Halik ketua PPK Bluto dalam sambutannya mengingatkan agar PPS harus terus menjaga integritas serta kekompakan dalam menjalankan tugas. Selain itu, PPS Juga perlu memantau kinerja Petugas Pemutakhiran Data Pemilih dalam melaksanakan kegiatan pencocokan dan penelitian daftar pemilih.

"Kita harus membangun komunikasi yang baik dengan semua kalangan, baik di tingkat kecamatan maupun di desa. Seperti dengan tokoh masyarakat, maupun dengan Pengawas Desa. Saya berharap agar teman-temas PPS benar-benar melaksanakan tahapan verifikasi faktual ke rumah orang-orang dengan baik", pesan Halik.

Kegiatan Bimtek ditutup dengan pembagian lembar kerja oleh anggota PPK Bluto Div. Teknis  kepada PPS dan nantinya PPS yang akan turun lapangan untuk memastikan data pendukung bakal calon anggota DPD Jawa Timur tersebut. (Kontributor : Indah Husnul Khotimah/Editor: Heru / foto: Wildan).

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 58 kali